News

Tiga Hal yang Perlu Diperhatikan untuk Sambut Ramadhan

Ramadhan 2023 (ilustrasi)

BOYANESIA -- Ramadhan tingga menghitung hari. Untuk menyambut bulan suci ino, tentu umat Islam perlu melakukan berbagai persiapan, baik secara batin maupun batin. Di samping itu, ada juga beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menyambut datangnya bulan diturunkannya Alquran ini.

Rais Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Cholil Nafis mengatakan, ada tiga hal yang perlu diperhatikan oleh umat Islam untuk menyambut Ramadhan. Pertama, yaitu mempersiapkan keimanan dan memastikan untuk menyambut Ramadhan dengan gembira.

"Ukuran kita iman dan tidak imannya atau tinggi dan rendahnya iman itu tergantung pada tingkat penyambutan kita dan kegembiran kita terhadap bulan Ramadhan," ujar Kiai Cholil kepada Boyanesia, Sabtu (18/3/2023).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kedua, lanjut dia, umat Islam harus memastikan bahwa di bulan Ramadhan nanti bisa mencapai kesempurnaan ibadah. Maka, menurut dia, umat Islam harus melakukan ibadah semata-mata hanya karena Allah, bukan karena hanya mengikuti orang lain.

Ketiga, umat Islam juga harus memastikan ibadah puasa itu terimplementasi di dalam kehidupan, seperti ikut merasakan apa yang diderita orang-orang kelaparan yang tidak mampu. Dengan begitu, kata dia, akan meningkatkan kepekaan sosial dan kepedulian terhadap sesama.

"Sehingga kita bisa melakukan saving for caring. Artinya, kita harusnya makan tiga kali. Tapi di bulan Ramadhan kita makan dua kaki. Berarti yang satu itu disaving tapi tidak untuk diri sendiri tapi caring untuk berbagai dengan yang lain," ucap Pengasuh Pondok Pesantren Cendikia Amanah Depok ini.

Dengan memperhatikan ketiga hal itu, Kiai Cholil pun berharap umat Islam bisa memperbanyak ibadah sunah di bulan Ramadhan. "Semoga dengan ketiga hal ini kita memperbanyak ibadah-ibadah sunah karena semua pahala dilipatgandakan di bulan Ramadhan. Tidak lupa juga memperbanyak baca Alquran agar mendapat berkah sehingga bulan Alquran itu dapat menjadikan kita cinta Alquran," kata Kiai Cholil.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Scribo Ergo Sum - Sampaikanlah walau satu berita