PP Perdosri dan Klinik Kian Sehat Berpartisipasi dalam Acara (IHTEF) 2024
JAKARTA -- Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi (PP Perdosri) berkolaborasi dengan Klinik Utama Kian Sehat Bandung datang menghadiri acara Indonesia Health Tourism Exchange Forum (IHTEF) 2024 yang diselenggarakan secara bersamaan dengan WellFest 2024.
Acara yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini menganut format business-to-business matching yang mempertemukan 45 delegasi perusahaan yang bergerak dalam berbagai bidang usaha pariwisata seperti tour operator, destination management, event planner, digital platform, insurance, dan accommodation dengan 20 delegasi penyedia layanan wisata kebugaran (Wellness Tourism).
Delegasi Perdosri sendiri dipimpin dokter Syarief Hasan Lutfie selaku Wakil Ketua 1 PP Perdosri. Dia hadir bersama timnya, seperti dokter Marina Indrasari, dokter Nelfi Dayanti, dokter Shanty suci, dan dokter David Mars.
Melalui acara ini, delegasi PP Perdosri dan Klinik Kian Sehat mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan konsep dan rancangan praktis layanan Pain dan Wellness di bidang ilmu spesialisasi Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi Medik.
"Mayoritas delegasi menunjukkan respons positif dan antusias terhadap jenis layanan serta bagaimana aplikasinya terhadap dunia bisnis kesehatan dan kebugaran," ujar dr Syarief dalam keterangan tertulisnya, Jumat (2/8/2024).
Acara IHTEF 2024 ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dalam ranah wisata kebugaran. Diantaranya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan Kemenparekraf Vinsensius Jemadu, Deputi Bidang Pengawasan Obat Tradisional Suplemen Kesehatan dan Kosmetik BPOM RI Mohamad Kashuri, dan Direktur Wisata Minat Khusus Kemenparekraf Itok Parikesit.